film romantis indonesia habibie dan ainun
Gaya Hidup

7 Quote Romantis dari Film Habibie & Ainun

Fotoweddingbandung.com – Perjalanan dan kisah cinta seseorang pasti selalu indah untuk diperbincangkan. Apalagi itu cerita cinta dari seorang tokoh yang banyak dikagumi orang, bapak BJ Habibie dan ibu Hasri Ainun Besari.

Banyak yang iri dan baper dengan romantisme cinta mereka. Kata-kata cinta presiden Republik Indonesia yang ke-3 ini seakan abadi sepanjang masa. Memberi inspirasi pada banyak orang. Cinta yang sederhana tapi romantis dan berkelas. Kesetiaan yang mengharu biru. Akhirnya berhasil difilmkan di tahun 2012 dan dilanjutkan dengan 2 sequel film lagi.

Film Habibie & Ainun

film habibie ainun

Inilah film romantis terbaik sepanjang 2012. Film yang diangkat dari kisah nyata bapak BJ Habibie dan ibu Ainun. Banyak adegan dan kutipan-kutipan inspiratif yang membuat banyak wanita iri dan ingin memiliki kisah cinta yang sama romantisnya.

Ya, beliau sangat mencintai istrinya dan mengarungi bahtera cinta hingga 40 tahun lamanya. Hingga ibu Ainun harus berpulang terlebih dahulu pada tahun 2010 karena sakit yang dideritanya. Bapak Habibie pun menyusul menemui Sang Khalik pada tahun 2019, bersatu dalam keabadian.

Berikut 7 kutipan quotes romantis dari film Habibie & Ainun yang akan membuat orang percaya bahwa cinta sejati itu ada. Sebagaimana kehidupan nyata bapak Habibie yang begitu setia dengan cinta sejatinya hingga akhir hayat.

7 Quote Cinta dari Film Habibie & Ainun

film romantis indonesia habibie dan ainun

  • Cinta sejati itu memandang kelemahan lalu dirubah menjadi sebuah kelebihan untuk selalu mencintai

Cinta sejati bahkan akan mengenang kekurangan pasangannya dengan senyum. Saling melengkapi, saling mendukung, dan saling mengingatkan dalam kebaikan. Jika ada kebiasaan pasangannya yang dianggap kurang baik, ia akan berusaha melengkapinya dengan kebaikan yang dimilikinya.

Baca juga tentang film Manglingi

  • Tak perlu seseorang yang sempurna. Cukup temukan orang yang selalu membuatmu bahagia dan membuatmu berarti lebih dari siapa pun.

Betul, kebahagiaan bukan datang dari sosok yang sempurna. Memang tak akan pernah ada sosok yang sempurna. Bahagia akan dirasa jika ada orang yang selalu membuat kita tersenyum dan berarti. Seseorang yang tak pernah membandingkan kita dengan sosok lain di luar sana. Seseorang yang senantiasa membuat pasangannya selalu menjadi orang yang sangat spesial dalam hidupnya. Wah!

  • Antara Saya dan Ainun, adalah Dua raga Namun dalam Satu Jiwa

Sebuah ungkapan cinta yang sangat dalam, hingga seolah-olah mereka adalah dua raga yang berada dalam satu jiwa. Serasa tak terpisahkan dan satu frekuensi dalam menjalani hidup.
Pasangan sejati akan merasakan rasa cinta dan sayang yang sama dan akan saling mengungkapkan dalam kehidupan sehari-harinya. Akan selalu terpancar rasa cinta mereka dalam setiap tatapan mata. Sungguh indah.

  • Walaupun raga telah terpisahkan oleh kematian, namun cinta sejati tetap akan tersimpan secara abadi di relung hati

Ungkapan cinta saat bapak Habibie kehilangan ibu Ainun tahun 2010 silam. Beliau masih menyimpan rasa cintanya yang begitu mendalam. Di sebelah makam ibu Ainun juga sengaja ia kosongkan karena Pak Habibie ingin saat ia sudah meninggal nanti tidak ingin jauh dari istinya tersebut.

  • Seorang pria tidak akan pernah menjadi seorang pria yang besar tanpa adanya perempuan hebat di sisinya, yang selalu memberi dukungan dan harapan dalam setiap langkah dan keputusan yang diambil.

Ada kutipan populer lainnya “Di balik kesuksesan seorang pria, pasti ada perempuan yang hebat di belakangnya”.
Kalimat yang cocok dan tepat sekali. Pasangan yang saling mencintai akan selalu memberi dukungan dan semangat untuk kekasih hatinya. Menjadi seorang tokoh, pasti butuh pendamping yang hebat pula.

  • Kamu itu orang paling keras kepala dan paling sulit yang pernah aku kenal. Tapi jika aku harus mengulang hidupku, aku akan tetap memilih kamu.

So sweet. Bikin baper dan termehek-mehek. Memang betul ya, ada kalanya pasangan kita sangat menyebalkan, tapi kok tetap bikin kangen, ya. Hingga akhirnya, segala kekurangan pasangan tetap terasa indah.

Selamat jalan sayang, Cahaya Mataku, Penyejuk Jiwaku, Selamat Jalan, Calon Bidadari Surgaku.

 

adegan sedih film habibie ainun

Meskipun ibu Ainun telah berpulang ke haribaan Allah terlebih dahulu, namun motivasi cinta dari Pak Habibie tak pernah surut dan padam. Hingga berharap ibu Ainunlah yang akan tetap menjadi bidadari surganya kelak.

Dalam kehidupan nyata, pak Habibie pun setelah sepeninggal bu Ainun selalu dengan setia mengunjungi makamnya, berdoa untuknya, dan tetap mengungkapkan rasa cinta dan sayangnya.

Luar biasa, banyak pelajaran berharga yang bisa dipetik. Bisa menjadi motivasi dalam menjalani hidup. Ungkapan cinta yang tulus buat sang kekasih hati hingga di alam keabadian. Ada monumen Habibie Ainun di tanah kelahiran pak Habibie untuk mengenang kisah cintanya mereka.

Sudah nonton film ini juga? Kamu paling suka quote yang mana ?

 

 

 

 

 

 

 

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *